SIJUNJUNG-Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M.Si melantik dan mengambil sumpah/Janji Jabatan 18 orang pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrator di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sijunjung di operationroom Kantor Bupati tersebut pada Jum'at (28/01/2022).
Ke 18 orang pejabat yang dilantik ini diantaranya , Em Yasri, SE.MM sebagai Sekretaris DPRD, Jon Kanedi, S.Sos sabagai Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Kemasyrakatan dan Sumber Daya Manusia, Drs. Syukri, MM menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Hasmizon, SE, M.Si menjadi Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan, Yofritas, ST.MT selaku Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, serta Riki Mainaldi Neri, S.STP, M.Si menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.
Selanjutnya, Nasrijon, SE menjadi Kabag Administrasi Pembangunan di Sekretariat Daerah, Muhadiris, SP.ME menjadi Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah, Suhril, SE menjadi Sekretaris SatpolPP dan Damkar, Rahmat Ronaldi SSTP, M.Si selaku sekretaris Inspektorat Daerah, Adri, S.Pt menjadi Camat Sijunjung, Dewi Sinta Ananda, S.Pt menjadi Pj Sekretaris Dinas Pertanian
Kemudian Aidil Rara Prawira, SE, ME menjadi Kabid Perencanaan, Pengembangan, pengendalian, dan Evaluasi Pendapatan di BKAD, Joko Ismartanto Utomo, SE, MM menjadi Inspektorat pembantu wilayah I pada Inspektorat Daerah, Adi Warman, SH menjadi Kabid Pengelolaan Barang Milik Daerah pada BKAD, Wira Oktioni, SH menjadi Kabid Koperasi dan Usaha Mikro padan Dinas Dagperinkop, Erik Kurniawan, ST.M.Cio selaku Pj Kabid Penunjang pada RSUD Sijunjung dan Hendri, S.SP menjadi Kabid Prasarana dan Sarana Dinas Pertanian.
Dalam amanatnya Bupati Benny menyampaikan bahwa pejabat yang dilantik telah menandatangani pakta integritas yang di dalamnya terdapat kontrak kinerja. Di sana tertulis jelas berbagai tugas yang harus dijalankan dengan baik.
"Oleh karena itu kami berharap kepada pejabat yang baru dilantik agar bekerjalah dengan baik, mengerjakan tugas yang sudah ada saja sebenarnya belum cukup, tetapi itu sudah luar biasa, " harap Benny.
Benny mengingatkan bahwa jabatan ini merupakan kepercayaan dan amanat yang harus dijalankan dengan baik. Ia berharap bagi pejabat yang dilantik agar bisa bekerjasama dalam membangun Kabupaten Sijunjung ini kedepannya.
"Menjalankan pemerintahan ini tidak bisa oleh bupati dan wakil bupati saja, oleh karena itu butuh dukungan dari semua pihak. Saat ini tidak adalagi mendukung atau tidak mendukung, kalau itu kita jalankan pemerintahan tidak akan maju, Oleh karena itu, mari kepada kita semua untuk saling mendukung dan bekerjasama dalam memajukan Kabupaten Sijunjung ini, " ajak Benny.
Acara pelantikan ini juga hadir Wakil Bupati Sijunjung, H. Iraddatillah, S.Pt, Ketua DPRD, Bambang Surya Irwan, Sekdakab, Dr. Zefnihan, AP.M.Si, Ketua TP PKK, Ny. Riri Benny Dwifa, Ketua GOW, Ny. Donna Iraddatillah, Ketua Dharmawanita, Ny. Wit Zefnihan, Inspektorat Daerah, Welfiadril dan Kepala BKAD, Drs. Endi Nazir. (do2n)